Skip to main content

Kecerdasan Buatan Dalam Mesin Pemecah Kode - The Imitation Game (2014)

The Imitation Game
Pada masa perang dunia II, teknologi komunikasi Nazi Jerman sudah dapat mengirimkan pesan terenkripsi sehingga pasukan sekutu tidak dapat membaca pergerakan strategi musuh pada masa itu. Pesan yang dikirm antar perangkat hanya dapat dibaca dengan menggunakan bahasa enigma code yang lebih dikenal sebagai mesin enigma atau perangkat pemecah kode pertama sebelum lahir teknologi komputer. Bisa dibayangkan, sebuah kecerdasan buatan pada masa itu belum secanggih pada masa sekarang. Namun semua prinsip kerja  yang ada menjadi dasar awal mula teknologi komputer seperti sekarang.

Filem The Imitation Game yang dirilis pada tahun 2014 mengisahkan tentang seorang ilmuan bernama Alan Turing yang menciptakan sebuah mesin pemecah kode multiguna yang memiliki kecerdasan buatan untuk dapat menguraikan mesin enigma code milik Nazi Jerman. Benedict Cumberbatch yang berperan sebagai Alan Turing didampingi oleh aktor wanita Keira Knightley yang berperan sebagai Joan Clarke pada filem tersebut, mereka berdua adalah para staf yang bekerja sama untuk  membuat sebuah konsep mesin otomatis yang dapat memecahkan pesan berkode apapun yang dikirimkan oleh Jerman.

Kisah dalam Filem The Imitation Game merupakan kisah nyata pada masa perang dunia II. Nazi Jerman hampir menguasai seluruh Eropa sedangkan Inggris dan pasukan sekutu benar-benar kewalahan menghadapi ketangguhan strategi musuhnya tersebut. Selain perang secara nyata, di lain sisi nampak pula terjadi peperangan antar mata-mata dari kedua belah pihak. Keamanan pengiriman pesan dan informasi penting adalah salah satu kunci kemenangan, karena akan berpengaruh pula pada langkah dan strategi yang harus dilakukan selanjutnya.

Kecerdasan buatan dalam mesin pemecah kode pada masa itu belum dapat diimplementasikan dalam bentuk digital seperti sekarang ini. Sehingga dilihat dari rupa dan fisiknya masih belum efisien dan membutuhkan ruang yang cukup besar pada masa itu. Mesin enigma menjadi pelopor untuk terciptanya sebuah perangkat dengan kecerdasan sebagai awal mula mesin komputer yang sekarang ada. Hanya saja, komputer pada masa itu dipergunakan hanya untuk keperluan teknologi penunjang kebutuhan peperangan, yang mungin tidak seperti sekarang yang menggunakannnya dalam berbagai aspek kehidupan.

Filem The Imitation Game bukan merupakan filem ber-genre perang yang lebih banyak menunjukan tayangan aksi seperti pada filem kebanyakan lainnya. Namun sebenarnnya filem ini adalah karya fiksi ilmiah dengan sentuhan derama yang cukup baik. Keutamaan dalam filem ini lebih pada gambaran detail bentuk teknologi komunikasi yang digunakan pada masa perang dunia II berkut pada gambaran kehidupan para ilmuan pada masa itu. Taburan derama yang cukup emosiaonal diperankan sangat baik oleh para aktornya, sehingga para pemirsa yang menyaksikan bisa merasakan bagaimana konflik batin yang terjadi pada masing-masing karakter. Filem yang sangat direkomendasikan bagi kalian yang ingin menghabiskan akhir pekan di rumah.



Comments