Skip to main content

CARA MENGATASI KULIT KERING SAAT PUASA

Kulit kering pada saat menjalankan ibadah puasa sering terjadi, apalagi jika anda memiliki kulit yang sensitif. Kulit kering ini dapat di akibatkan oleh beberapa hal, diantaranya adalah karena kekurangan cairan berupa vitamin dan zat-zat mineral pada tubuh. Kondisi kulit ini erat kaitannya dengan masukan nutrisi pada saat buka puasa dan makan sahur. Jika anda mengalami hal ini ada beberapa hal yang mesti anda lakukan untuk mencegah dan menangani permasalahan tersebut.

Salah satu zat makanan yang penting guna menjaga kesetabilan kulit adalah air dan Vitamin C. Walaupun beberapa nutrisi lainnya sangat dibutuhkan pula oleh kulit namun kedua kandungan ini sangat dibutuhkan untuk menjaga kesetabilan, kelembaban dan pertahanan terhadap bakteri atau penyakit di sekitarnya, sehingga perlu anda prioritaskan kebutuhannnya.

Pada saat menjalankan ibadah puasa, tubuh kehilangan sejumlah cairan dan nutrisi dalam tubuh lebih banyak dari pada hari-hari biasa. Berikut dengan aktifitas yang di jalankan pula sangat mempengaruhi keberadaan nutrisi penting dalam tubuh kita. Hal ini sudah banyak diketahui khalayak orang-orang. Namun ada beberapa kesalahan dan hal penting yang harus anda perhatikan terkait nutrisi tersebut.

Kondisi iklim dan cuaca musiman pada saat bulan Ramadhan datang sering berbeda pada setiap tahunnya sehingga perlu anda perhatikan masukan gizinya. Misanya pada saat ini bulan Ramadhan  jatuh pada musim kemarau yang mana udara cenderung kering. Makanan dengan kandungan air yang banyak dapat membantu hal tersebut, terlebih kondisi kulit anda yang semakin terkuras oleh penguapan yang terjadi saat siang hari. Dengan memakan buah-buahan yang mengandung banyak air ini akan langsung di serap oleh tubuh tanpa ada proses yang kompleks dalam tubuh sehingga reaksinya akan lebih cepat. Dengan adanya air yang cukup dan kandungan Vitamin C di dalamnya akan mempercepat perbaikan sel yang rusak dan menjaga kelembaban kulit dari udara sekitarnya, sehingga kulit anda tidak mudah kering atau mengelupas.

Adapun kulit yang mengering karena keseimbangan metabolisme juga dapat dibantu dengan buah-buahan yang banyak mengandung air ini. Penambahan suhu dingin seperti memasukan buah-buahan tersebut dalam kulkas atau menambahkan es pada jus secara nyata tidak menambah kandungan air. Hanya dapat membantu buah-buahan tersebut pada kondisi yang lebih baik.

Semoga Artikel Ini membantu.





Comments